Friday, May 10, 2019
Ini Penyebab Macan Tutul Bermunculan di Pulau Nusakambangan
Kawanan macan tutul di Pulau Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah keluar dari kawasan konservasi disebabkan beberapa hal.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah Suharman menjelaskan, kawanan macan tutul "keluar kandang" karena habitatnya rusak, sehingga kekurangan bahan makanan.
Kemungkinan kedua, lanjut Suharman, disebabkan faktor naluriah macan tutul.
Macan tutul pejantan akan mencari wilayah kekuasaan apabila di wilayah sebelumnya ada pejantan yang telah menguasainya.
Penyebab lain, kata Suharman, apabila dijumpai macan tutul betina yang berkeliaran dengan anaknya, dimungkinkan sedang melatih naluri berburu anaknya.
Sebelumnya, foto-foto kemunculan macan tutul beredar luas di media sosial dalam beberapa hari terakhir.
Dalam keterangan foto yang tersebar, disebut bahwa macan tutul muncul di Pulau Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah Suharman membenarkan foto tersebut berada di Nusakambangan. Foto itu diduga diambil petugas lembaga pemasyarakatan (lapas) sekitar tahun 2015.
Suharman mengatakan, berdasarkan hasil pengamatan melalui kamera trap dan analisis, kemunculan foto-foto macan tutul yang beredar berada di kawasan penambangan PT Holcim.
Ia mengatakan, aktivitas macan tutul di Nusakambangan sempat beberapa kali terekam di kamera trap yang terpasang di beberapa titik.
Terakhir, kawanan macan tutul terekam kamera pada bulan April 2019.
Ivan Kolev Yakin Simic Bisa Tampil pada Laga Persija Vs Barito
Pelatih Persija Jakarta, Ivan Kolev, mengaku yakin Marko Simic bisa tampil pada pertandingan Liga 1 melawan Barito Putera, 20 Mei 2019.
Simic sudah kembali ke Persija dan berlatih pada Jumat (10/5/2019).
Simic punya waktu 10 hari untuk mengembalikkan kondisi fisiknya ke tahap 100 persen. Pelatih Persija Ivan Kolev meyakini dalam waktu itu Simic bisa tampil prima.
Meski saat ini kondisi fisik Simic diakuinya dalam keadaan tidak bagus. Sebelumnya kehadiran Marko Simic jadi solusi untuk lini depan Persija jelang dimulainya perhelatan Liga 1 2019.
Apalagi musim lalu penyerang Kroasia itu merupakan top skor tim dengan torehan 45 gol di setiap ajang.
Sementara terkait ditanya mengenai materi latihan, Kolev mengaku saat ini fokusnya persiapan timnya untuk menghadapi Shan United pada 15 Mei mendatang.
“Persiapan sesuai program kita. Kita sudah ada program untuk latihan setiap hari. Apalagi 15 Mei main lawan Shan United.
Saat ini lebih bagus fokus ke setiap game daripada kita pikir apa yang terjadi di akhir kompetisi,” tutupnya.
Musim Kelam Man United Jadi Berkah Timnas Inggris di Nations League
Manchester United boleh saja mengalami musim kelamnya pada tahun ini lantaran tanpa trofi dan gagal lolos ke Liga Champions musim depan.
Namun kondisi tersebut jadi berkah tersendiri untuk timnas Inggris dalam persiapan menghadapi semifinal UEFA Nations League.
The Three Lions dijadwalkan akan menghadapi Belanda di Guimaraes, Portugal pada 7 Juni mendatang, atau hanya lima hari setelah final Liga Champions yang mempertemukan dua tim Inggris, Tottenham Hotspur vs Liverpool.
Tak cuma itu, duel sesama tim Inggris (Chelsea vs Arsenal) juga terjadi di final Liga Europa pada 29 Mei.
Belum lagi Manchester City yang masih harus menjalani final Piala FA kontra Watford pada 18 Mei.
Sementara itu, pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate sudah harus mengumumkan nama-nama skuadnya untuk pemusatan latihan pada Kamis (16/5/2019).
Karena itu, Southgate dilaporkan lebih memilih hadir di Old Trafford untuk menyaksikan laga Man United vs Cardiff City pada pekan pamungkas Liga Inggris, Minggu (12/5/2019).
Dilaporkan Press Association Sport, selain laga Man United vs Cardiff, Southgate juga mengirim para asistennya untuk menyaksikan dua pertandingan lainnya.
Press Association Sport menyebut dua pertandingan tersebut adalah laga Crystal Palace vs Bournemouth, dan pertandingan play-off Divisi Championship antara Derby vs Leeds pada Sabtu (11/5/2019).
Sebelum menonton laga Man United vs Cardiff, sehari sebelumnya Southgate disebut akan lebih dulu ke Jerman untuk menyaksikan Jadon Sacho membela Borussia Dortmund melawan Fortuna Dusseldorf.
Sehubungan dengan situasi yang dihadapinya, Southgate mengaku senang atas pencapaian klub-klub Inggris di Eropa musim ini.
Ia menilai, tampil di pertandingan sekelas final Liga Champions atau Liga Europa akan meningkatkan mental para pemain muda Inggris.
Hal itu dinilainya bisa jadi modal kesuksesan timnas Inggris dalam jangka panjang.
Bila berhasil mengalahkan Belanda, Inggris akan menantang pemenang antara Portugal vs Swiss pada final di Porto yang dihelat 9 Juni.
Thursday, May 9, 2019
Setelah Latih Chelsea, Sarri Sadar Liga Inggris Berat
Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, mengakui Liga Inggris merupakan kompetisi terberat di dunia.
Hal itu disadarinya setelah datang dan terlibat langsung dalam kompetisi di Negeri Ratu Elizabeth itu.
Sarri datang ke Chelsea pada pertengahan 2018 setelah sebelumnya melatih Napoli di Italia.
“Di sini levelnya sangat tinggi. Sangat tinggi," kata Sarri usai leg kedua semifinal Liga Europa antara Chelsea vs Eintracht Frankfurt, di Stamford Bridge, Kamis (9/5/2019) atau Jumat dini hari WIB. Sepak bola Inggris mencatatkan sejarah dalam persepak bolaan Eropa.
Untuk pertama kalinya, tim-tim yang akan tampil di final di Liga Champions dan Liga Europa berasal dari satu negara.
Menurut Sarri, tim-tim di Inggris memainkan pertadingan lebih banyak dibanding tim di negara lain. Karena itu, sulit menemukan tim dalam kondisi terbaik pada penghujung musim.
"Kami memainkan pertandingan ke-61 hari ini. Di Italia Anda dapat hanya bermain 50-52 pertandingan. Jadi ini perbedaan besar. Perbedaan sepuluh pertandingan adalah perbedaan besar," pungkas Sarri.
Ronaldo Anggap Messi Layak Disalahkan Jika Barca Kalah
Mantan bintang sepak bola Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima menganggap Lionel Messi layak disalahkan jika Barcelona kalah.
Menurut Ronaldo, menyalahkan Messi saat Barca kalah merupakan sesuatu yang adil untuk seluruh anggota tim. Sebab jika Barca menang, acapkali sanjungan hanya ditujukan pada Messi seorang.
Barca tersingkir di semifinal Liga Champions setelah kalah 0-4 dari Liverpool di leg kedua di Anfield, Selasa (7/5/2019).
Padahal di leg per tama, Barca tampil perkasa dengan menang 3-0.
Dimintai pendapatnya tentang pertandingan tersebut, Ronaldo menilai Liverpool memang layak menang. Ia menganggap para pemain Liverpool bermain dengan penuh motivasi dan keinginan.
Para pemain The Reds juga dianggap menunjukkan kekuatan dan kecerdasan emosional. Menurut Ronaldo, tanpa memperhitungkan kesalahan pemain Barca, Liverpool tetap layak lolos ke final.
Dua Pelaku Penembakan Ketua KPPS Lampung Utara Ditangkap
Tim Gabungan Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polsek Sungkai Selatan dan Polsek Abung Timur, Polres Lampung Utara, menangkap dua tersangka penembakan Ketua Panitia Pemungutan Suara ( KPPS) TPS 02 Isrejo Lampung Utara, Ahmad Safari.
Pandra mengatakan, kedua tersangka bernama Aripin alias Ardiansyah (34) warga Dusun Karang Tempel, Desa Pakuan Agung, Kecamatan Muara Sungkai, dan Ibun (30), warga Desa Bandar Abung, Kecamatan Abung Surakarta, Kabupaten Lampung Utara.
Kedua pelaku ditangkap di kediamannya masing-masing. Saat dilakukan penangkapan, tersangka Ibun melakukan perlawanan sehingga petugas menembaknya.
Dari penangkapan tersebut, polisi mengamankan barang bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Beat warna hitam dan tas salempang warna coklat yang berisi pahat.
Diberitakan sebelumnya, kasus kriminal tersebut terjadi pada 19 April.
Kedua pelaku sekitar pukul 04.45 WIB masuk ke rumah Ahmad Safari di RT 2. Pelaku masuk dengan cara mencongkel jendela dan mengeluarkan motor Honda Vario melalui membuka pintu dapur.
Pada saat pelaku mengeluarkan sepeda motor korban, pelaku diketahui oleh korban dan istrinya dan seketika itu pelaku melakukan penembakan dan mengenai pintu.
Wednesday, May 8, 2019
Tottenham Hotspur, Tim Ke-40 yang Tampil di Final Liga Champions
Tottenham Hotspur mencatatkan diri sebagai tim ke-40 yang lolos ke final Liga Champions.
Sebelum Spurs- julukan Tottenham- ada 39 tim lainnya yang sebelumnya pernah berlaga di partai final.
Raksasa Spanyol, Real Madrid, menjadi tim yang paling sering tampil di final dengan jumlah 16 kali, 13 diantaranya berbuah juara.
Sementara itu, Juventus menjadi tim yang paling sering kalah di final. Si Nyonya Tua tercatat sudah sembilan kali masuk final, namun hanya dua yang berbuah juara.
Sedangkan tujuh lainnya berakhir dengan kekalahan. Ada 18 klub yang baru pernah mencicipi final, empat diantaranya berhasil menjadi juara.
Keempat tim adalah Feyenoord (1970), Aston Villa (1982), PSV Eindhoven (1988), dan Red Star Belgrade (1991).
Spurs lolos ke partai puncak setelah menang 3-2 atas Ajax Amsterdam pada leg kedua semifinal di Johan Cruyff Arena pada Rabu (8/5/2019) atau Kamis dini hari WIB.
Spurs lolos ke final berkat unggul agresivitas gol di kandang lawan. Pada leg pertama di kandang sendiri pekan lalu, Spurs kalah dari Ajax dengan skor 0-1. S
elain menjadi tim ke-40, Spurs menjadi tim Inggris ke-8 yang lolos ke final kejuaraan Eropa setelah Arsenal, Aston Villa, Chelsea, Leeds United, Liverpool, Manchester United, dan Nottingham Forest.
Pada laga puncak, Spurs akan menantang sesama wakil Inggris, Liverpool di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, 1 Juni mendatang. Laga Spurs vs Liverpool menjadi final ketiga sesama tim Inggris di Eropa sepanjang sejarah.
Dua "All English Final" sebelumnya terjadi pada laga Spurs vs Wolverhampton Wanderes di final Piala UEFA musim 1971-1972, dan laga Manchester United vs Chelsea di final Liga Champions musim 2007-2008.
Usai menyingkirkan Ajax di semifinal, pelatih Tottenham, Mauricio Pochettino tak bisa menyembunyikan luapan kegembiraannya.
Keajaiban Alam Pegunungan Pelangi Ternyata Juga Ada di Peru
Biasanya, pelangi akan muncul di langit setelah hujan. Fenomena munculnya pelangi tersebut disebabkan oleh pembiasan cahaya matahari oleh titik-titik air hujan. Namun, ternyata pelangi tak hanya ada di langit.
Dunia yang luas menyimpan berbagai keunikan dan keajaiban alam. Salah satu keunikan dan keajaiban alam itu adalah fenomena pegunungan pelangi.
Sesuai namanya, fenomena gunung pelangi benar-benar menyajikan panorama berupa pegunungan yang berwarna-warni.
Fenomena alam ini terjadi secara alami, bukan merupakan editan atau buatan manusia. Pegunungan pelangi ada di Peru, yakni Gunung Vinicunca. Fenomena alam ini dekat dengan Kota Cusco, Peru.
Wisatawan yang ingin menyaksikan keindahan gunung pelangi ini biasanya memulai perjalanan dari kota itu.
Satu hal yang perlu diketahui adalah, fenomena gunung pelangi di Negara Peru ini ternyata bisa disaksikan karena dampak pemanasan global.
Beberapa tahun yang lalu, tidak ada wisatawan di Cusco karena hanya ada pegunungan bersalju di sana.
Pemanasan global kemudian membuat salju dan gletser yang menutupi pegunungan menjadi mencair.
Menghilangnya lapisan salju pun membuat fenomena pegunungan pelangi menjadi terlihat. Keberadaan pegunungan pelangi pun membuat Cusco ramai oleh wisatawan.
Kini bisnis wisata menuju Gunung Vinicunca begitu berkembang di kota itu karena banyaknya wisatawan yang penasaran dengan fenomena keajaiban alam tersebut.
Warna pelangi tersebut disebabkan oleh pelapukan mineralogi. Warna merah menunjukkan adanya kadar besi oksida yang ada di sana.
Pegunungan pelangi ini pun bisa dibilang sebagai endapan yang kaya akan besi.Fenomena tersebut mirip dengan karat pada besi yang terjadi karena proses oksidasi.
Endapan kaya zat besi juga akan berubah warna jika terkena oksigen dan air.
Sebelumnya, lapisan unik ini telah tersembunyi di bawah pembekuan gletser Pegunungan Andes dan baru sekarang bisa untuk dilihat.
Gunung ini juga bisa untuk aktivitas pendakian. Namun, hendaknya wisatawan yang berniat mendakinya mempersiapkan diri karena ketinggian gunung mencapai sekitar 6.384 meter di atas permukaan laut.
Perjalanan bisa memakan waktu beberapa hari. Salah satu cara terbaik untuk mendaki gunung pelangi adalah melalui operator tur.
Beberapa operator tur akan menawarkan perjalanan dengan menunggang kuda. Selain itu, waktu terbaik untuk melakukan pendakian adalah pada musim kemarau antara Bulan Mei sampai Septermber.
Pendaki juga hendaknya sopan dan sesuai tradisi setempat karena Gunung Vinicunca dianggap suci oleh orang Peru.
Ketua Panwascam Rendang Disebut Hilang Ingatan Saat Tugas, Ternyata Sakit Ginjal
Kasus Ketua Pengawas Kecamatan Rendang, Karangasem, Bali, I Gede Artana (52) yang disebut hilang ingatan saat menjalankan tugas sebagai pengawas kecamatan dalam pelaksanaan Pemilu 2019 beberapa waktu lalu mengagetkan masyarakat.
Setelah dilarikan ke rumah sakit, ternyata I Gede Artana bukannya hilang ingatan tetapi kehilangan kesadaran akibat sakit ginjal.
Menurunnya kesadaran Ketua Panwascam Kecamatan Rendang ini akibat beberapa hari sebelumnya, korban melakukan cuci darah.
Ketua Bawaslu Karangasem Putu Gede Suastrawan mengatakan, saat ini I Gede Artana harus kembali menjalani proses cuci darah di RSUD Sanjiwani, Gianyar Bali.
Dijelaslan Suastrawan, sebelum menjadi petugas Panwas, I gede Artana memiliki riwayat tekanan darah tinggi. Saat menjalankan tugas, kondisi I Gede Artana sempat drop.
Puncaknya setelah Pemilu kesadarannya terus menurun dan dilarikan ke Puskesmas Rendang. Awalnya pihak puskesmas tidak menemukan gejala penyakit kronis.
Namun, setelah menjalani pemeriksaan di rumah sakit Sanjiwani, I Gede Artana didiagnosa mengidap sakit ginjal akut.
Selain itu Suastrawan juga meluruskan bahwa tidak benar I Gede Artana kehilangan ingatan, hanya tingkat kesadaran menurun.
Saat ini I Gede Artana terus mendapat kunjungan baik dari keluarga maupun sesama pengawas.
Pihak Bawaslu sendiri telah mengajukan permohonan santunan bagi I Gede Artana ke Bawaslu RI melalui Bawaslu Bali.
Tuesday, May 7, 2019
Bubarkan Balapan Liar, Polisi Amankan Puluhan Motor yang Ditinggal Kabur Pemiliknya
Petugas Polsek Polewali dan Lantas Polres Polewali Mandar membubarkan aksi balap liar di Pantai Bahari, Rabu (8/5/2019) pagi.
Para pelaku balap liar langsung lari berhamburan meninggalkan lokasi arena balap.
Sejumlah kendaraan pelaku balap liar lain yang ditinggal pemiliknya diamankan oleh petugas.
Puluhan kendaran tersebut kemudian diangkut menggunakan mobil patroli ke Unit Lantas Polres Polewali Mandar.
Untuk memberi efek jera, kendaraan pelaku balap liar disita dan baru bisa diambil atau diurus pemiliknya setelah lebaran hari raya Idul Fitri nanti.
Aksi balap liar di Pantai Bahari memang kerap terjadi sejak Ramadhan pertama. Biasanya, balap liar ini digelar seusai shalat tarawih dan shalat subuh.
Balapan liar sendiri dikeluhkan warga sekitar dan pengendara jalan yang melintas karena membahayakan pelaku dan masyarakat.
Warga bahkan sempat memalang jalan di sekitar rumahnya karena menolak dijadikan arena balapan liar para remaja.
Warga berharap agar pihak kepolisian rutin menggelar patroli dan menempatkan personelnya di lokasi yang menjadi arena balap liar.
Kasat Lantas Polres Polewali Mandar AKP Rusli Said yang memimpin razia mengatakan, balap liar ini adalah perilaku kambuhan dari anak-anak remaja.
Pelaku biasanya hanya datang ngetem atau duduk-duduk di pantai, namum karena melihat rekannya atau kelompok lain ikut balap liar, mereka pun terpancing dan ikut-ikutan.
Rusli mengatakan, balapan liar sangat membahayakan tidak hanya pelaku, tapi juga masyarakat pengendara jalan yang melintas karena dilakukan di jalan yang ramai kendaraan.
Kasat Lantas berharap masyarakat dan orangtua agar lebih mengontrol anak-anaknya yang sedang keluar rumah.
Secara terpisah, Kapolres Polewali Mandar AKBP Muhammad Rifai mengatakan, telah memerintahkan kepada seluruh anak buahnya agar tidak menolerir segala bentuk kejadian yang menganggu ketertiban di bulan suci Ramadhan.
Kelebihan Bos Perempuan Dibandingkan Pria
Seiring dengan kemajuan kesetaraan gender, posisi teratas di perusahaan kini tak lagi didominasi oleh pria.
Sudah banyak tuh, wanita yang jadi pemimpin di dunia kerja. Istilah yang sering dipakai saat ini adalah lady boss.
Pria dan wanita memang beda, sehingga dalam kepemimpinan pun mereka memiliki gaya dan pendekatan yang berbeda.
Misalnya saja dalam kemampuan berkomunikasi yang dianggap lebih lincah dan juga mahir melakukan beberapa tugas sekaligus (multitasking).
Menurut Presiden Direktur Watsons Indonesia, Lilis Mulyawati, dalam kemampuan manajerial sebenarnya perempuan bisa sama dengan koleganya yang laki-laki, bahkan lebih.
Tanggung jawab pada urusan domestik semacam itu, menurut Lilis, memang tidak sebesar pada kaum pria.
Ditambahkan oleh Yenny Wahid, fenomena lady boss memberikan sentuhan yang berbeda dalam lingkungan pekerjaan.
Perempuan yang sudah berhasil mencapai puncak karier, menurut dia, berarti sudah membuktikan dirinya seorang pekerja keras.
Citra Satelit Ungkap China Bangun Kapal Induk Ketiga
Sebuah citra satelit menunjukkan pembangunan kapal induk China tengah berlangsung, demikian disampaikan lembaga think tank Amerika Serikat (AS).
ChinaPower, unit dari Center for Strategic and International Studies (CSIS), merilis sebuah kapal besar tengah dibangun di Galangan Jiangnan yang berlokasi di Shanghai.
Unit CSIS itu menjelaskan meski detil tentang 002 terbatas, mereka meyakini citra satelit itu menunjukkan pembangunan kapal induk Tentara Pembebasan Rakyat (PLA).
Rumor bahwa militer China membangun kapal induk ketiga yang jauh lebih modern sudah berhembus sejak Xinhua pertama kali membeberkannya pada November 2018.
Dalam pemberitaan Xinhua, enam tahun telah terlewati sejak kapal induk kedua, pertama buatan China, menjalani uji coba dan tinggal menunggu waktu untuk dikerahkan.
Saat ini, Beijing baru mempunyai satu kapal induk yakni Liaoning yang berbobot 66.000 ton dan berusia 30 tahun.
Kapal buatan Uni Soviet itu diperoleh dari Ukraina pada 1998. Sementara kapal induk kedua masih menjalani uji coba.
Analis ChinaPower Matthew Funaiole berkata, jika kapal induk ketiga itu jadi, China bakal masuk jajaran negara terkuat.
Direktur Program Keamanan Internasional di Sydney's Lowy Institute, Sam Roggeveen berujar, kapal induk tipe 002 itu disebut meniru bentuk kapal induk AS.
Dua kapal induk China disebbut Roggeveen membuat jet tempur bisa meluncur tanpa bantuan mekanis.
"Sementara yang terbaru bakal memiliki sistem ketapel terbaru," ujarnya dikutip CNN. Antara 206-2017, PLA sudah merilis 32 kapal perang baru. Sebagai perbandingan, di periode yang sama AS hanya menelurkan 13 unit.
Kurang dari setengah milik China. Januari lalu, seorang pakar angkatan laut China menuturkan negara itu membutuhkan tiga kapal induk untuk melindungi garis pantai sekaligus kepentingan global mereka.
Monday, May 6, 2019
Bawaslu Ogan Ilir Cek Keaslian Puluhan Kertas Suara yang Ditemukan di Aliran Sungai ke KPU Pusat
Bawaslu Ogan Ili, Sumatera Selatan ( Sumsel) telah melakukan proses investigasi untuk mengungkap temuan puluhan kertas suara Pemilu 2019 di sebuah aliran sungai di Desa Ulak Segelung, Kecamatan Indralaya, Ogan Ilir.
Komisioner Bawaslu Ogan Ilir Idris mengatakan, berencana membawa contoh kertas suara yang ditemukan ke KPU Pusat di Jakarta untuk meminta dilakukan pemeriksaan keaslian kertas suara tersebut.
Bawaslu juga telah memanggil sejumlah pihak untuk dimintai keterangan.
Ketua KPU Ogan Ilir Massyuriati mengatakan, pihaknya masih menunggu hasil investigasi Bawaslu Ogan Ilir terkait penemuan kertas suara itu sebelum mengambil tindakan.
“Itu masih ranahnya Bawaslu Ogan Ilir, mereka sedang melakukan investigasi. KPU Ogan Ilir menunggu hasil investigasi Bawaslu sebelum mengambil langkah apa nanti,” terangnya.
Diberitakan sebelumnya, beberapa hari lalu ditemukan dua bal kertas suara pemilu yang jumlahnya mencapai 70 lembar di sebuah aliran sungai di Desa Ulak Segelung, Kecamatan Indralaya, Ogan Ilir.
Kertas suara yang masih dalam posisi terbungkus plastik dan belum terpakai itu tak sengaja ditemukan warga dan langsung dilaporkan ke salah satu pengurus partai politik di Ogan Ilir, dan langsung melaporkan ke Bawaslu Ogan Ilir.
Kasus Dugaan Suap Caleg PKS di Sungai Raya Ditangani Polresta Pontianak
Polresta Pontianak kini tengah mendalami kasus dugaan penyuapan seorang caleg berinisial SL dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Dugaan suap caleg tersebut kepada kepada Ketua Panwascam dan PPK Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, masing-masing berinisial BS dan MM.
Penyuapan tersebut ditengarai terkait upaya penambahan hasil suara di pemilu 2019.
Kapolresta Pontianak Kombes Pol Anwar Nasir mengatakan, perkara ini merupakan limpahan dari Sentra Penegakkan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Kubu Raya.
Anwar menjelaskan, dugaan kasus ini bermula saat SL memberikan uang sebesar Rp 100 juta kepada MM dan BS dalam dua kali transaksi yang dilakukan mereka di Hotel Gardenia, Kubu Raya, pada 25 April dan 26 April 2019.
Namun ternyata, misi tersebut gagal. MM dan BS tidak bisa melakukan pemindahan suara, karena ketatnya pengawasan saksi.
Dikarenakan gagal, MM berencana mengembalikan uang tersebut, namun ditolak SL yang tetap memaksa untuk memenuhi kekurangan suara.
MM dan BS kemudian melaporkan intimidasi tersebut ke kepolisian dan mengakui telah menerima uang Rp 100 juta.
Anwar menerangkan, ketiganya saat ini masih sedang dalam pemeriksaan penyidik.
Bocoran Foto Ungkap Nama Ponsel Snapdragon 855 Pertama dari Redmi
Redmi diketahui sedang mengembangkan ponsel dengan spesifikasi kelas atas. Perangkat ini kabarnya bakal menjadi smartphone pertama dari Redmi yang ditenagai chip Snapdragon 855.
Belakangan, beredar sebuah foto yang disinyalir memperlihatkan nama ponsel flagship dari Redmi itu. Foto tersebut memperlihatkan selembar plastik pelindung yang biasanya tertempel di layar ponsel baru di dalam kemasan. Di depannya tertulis nama “Redmi K20 Pro”.
Lembaran plastik tadi turut memuat informaasi lain berupa bentang layar perangkat yang selebar 6,39 inci, dengan panel AMOLED dan memiliki pemindai sidik jari terintegrasi.
Lalu, tertulis pula kapasitas baterai sebesar 4.000 mAh dengan dukungan fast charging 27 watt, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Gizmochina, Selasa (7/5/2019).
Kamera Redmi K20 Pro kemungkinan akan terdiri dari tiga unit (triple camera) di punggung, salah satunya memiliki resolusi 48 megapiksel.
Kamera depannya boleh jadi beresolusi 20 megapiksel dengan dukungan AI dan tersimpan di modul “pop-up”. Sebelumnya sempat beredar rumor bahwa ponsel kelas atas dari Redmi akan dipanggil “Redmi X”.
Namun, kabar tersebut sudah dibantah oleh Weibing sempat mengungkap bahwa smartphone kelas atas ini bakal dibekali tiga fitur, yakni NFC, jack audio 3,5mm, berikut kamera dengan lensa ultra-wide.
Mengingat ia merupakan ponsel flagship pertama dari Redmi usai berdiri sendiri sebagai sub-brand Xiaomi, K20 Pro disinyalir akan menjadi model pertama di lini smartphone baru bernama “K series”.
Sunday, May 5, 2019
Penumpang MRT yang Ketahuan Buka Puasa Selain dengan Kurma dan Air Mineral Akan Diminta Turun dari MRT
Corporate Secretary PT MRT Jakarta Muhamad Kamaluddin mengatakan, MRT Jakarta akan memberikan sanksi bagi penumpang yang kedapatan berbuka puasa di atas kereta jika berbuka bukan dengan kurma dan putih.
Penumpang akan diminta turun dari kereta jika melanggar peraturan tersebut. PT MRT Jakarta melarang penumpang makan dan minum di atas kereta dan area peron stasiun.
Namun selama bulan Ramadhan, pihak MRT Jakarta membolehkan penumpang berbuka puasa di atas kereta atau area peron tetapi hanya dengan kurma dan air putih.
"Yang diperbolehkan hanya air putih dan kurma. Kalau ada yang lainnya akan diingatkan langsung oleh sekuriti dan staf.
Jadi kalau ada makan yang lain, mohon maaf, nanti penumpangnya akan kami minta turun di stasiun selanjutnya," kata dia, Senin (6/5/2019). Penumpang di setiap gerbong akan diawasi sekuriti dan staf PT MRT Jakarta.
Kamaluddin mengatakan, pihaknya hanya memperbolehkan air putih lantaran jika minuman lain dikhawatirkan berpotensi menimbulkan lengket dan noda jika tumpah.
Sementara kurma dinilai bisa diminimalisir sampahnya karena sampah yang dihasilkan dari kurma hanyalah bijinya.
"Sampahnya juga kan cuma bijinya saja, bisa disimpan di saku dulu, jadi tidak akan membuat sampah juga," kata dia
Seorang Pria Coba Rampok Sebuah Apotek Gunakan Pistol Mainan
Sebuah percobaan perampokan terjadi di Apotek Kimia Farma, Jalan Teuku Umar Barat Nomor 26, Dauh Puri Kauh, Denpasar Barat, Minggu (5/5/2019) dini hari sekitar pukul 01.00 Wita.
Percobaan perampokan oleh seorang pria menggunakan pistol mainan ini berhasil digagalkan karyawan toko.
Kapolresta Denpasar Kombes Ruddi Setiawan dikonfirmasi Tribun Bali membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Dikatakannya, aksi orang tak dikenal itu gagal karena ketahuan menggunakan pistol mainan. Senjatanya itu senjata mainan," ujar Ruddi, Minggu (5/5/2019).
Dia menyebut, tidak ada kerugian dalam peristiwa ini karena pelaku langsung kabur saat didekati karyawan toko.
Kapolsek Denpasar Barat AKP Johannes Nainggolan mengatakan, peristiwa tersebut terjadi saat dini hari yang mana suasana dalam keadaan sepi.
Pelaku, kata Nainggolan, melancarkan aksinya dengan cara masuk ke dalam Apotek Kimia Farma lalu meminta uang dengan menodongkan senjata mainan. Nainggolan juga membenarkan jika senjata yang digunakan perampok tersebut adalah senjata mainan.
Salah satu pegawai Apotek, Gus Adi Yasa (29) menjelaskan, dini hari itu dia dan rekannya, Gede Dwi Putra mendapat giliran kerja shift malam.
Kemudian ada seseorang yang datang dengan menggunakan jaket lengkap, helm dan penutup wajah yang hanya terlihat matanya aja.
Pelaku langsung mengacungkan senjata yang awalnya terlihat seperti senjata api.
Tak tinggal diam, Gede Dwi Putra berusaha melawan dengan langsung menepis senjata tersebut dan berusaha merebutnya.
Ia pun langsung memanggil Gus Adi Yasa yang sedang berada di toilet. Gus Adi Yasa yang mendengar teriakan temannya langsung menuju kasir.
Melihat korbannya berjumlah dua orang, perampok itu ciut nyali dan langsung melarikan diri ke arah barat menggunakan sepeda motor.
Diceritakan, perampok berpostur tinggi besar itu tidak mengucapkan sepatah katapun saat beraksi, ia hanya menodongkan senjata dan menggerakkan tangan menunjuk brankas kasir.
Meski sempat memberikan perlawanan, Gus Adi Yasa mengaku sempat panik, pasalnya kejadian seperti itu baru pertama kali ia dan rekannya alami.
Berdasarkan hasil rekaman CCTV, perampokan bersenjata api itu dilakukan seorang diri.
Perampok nekat itu diketahui memakai jaket warna gelap, mengenakan helm, bercelana khaki dan menodongkan pistol kecil ke arah karyawan Apotek Kimia Farma, Gede.
Dianggap Menimbulkan Polemik, Baliho Kemenangan Prabowo-Sandi di Tanjungpinang Diturunkan
Baliho kemenangan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga Uno yang terpasang sejak Sabtu (4/5/2019) sore di bilangan Batu 14 Tanjungpinang, Kepulauan Riau, akhirnya diturunkan.
Namun, penurunan ini dilakukan setelah adanya koordinasi yang dilakukan pihak Panwas dan sejumlah instansi terkait serta Tim Pemenangan capres-cawapres 02.
Komisioner Panwas Tanjungpinang Maryawah mengatakan, penurunan dilakukan setelah berkoordinasi dengan tim pemenangan paslon nomor urut 02 dan instansi terkait.
Bahkan penurunannya dilakukan oleh petugas dari Dinas Perumahan dan Permukiman Pemko Tanjungpinang.
"Sudah tidak ada masalah, penurunan ini dilakukan sesuai dengan prosedurnya," kata Maryawah melalui telepon, Senin (6/5/2019).
Diakuinya, sebelumnya pemasangan baliho bertuliskan "Selamat dan Sukses Atas Terpilihnya Prabowo-Sandiaga sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024" sempat menimbulkan polemik.
Namun, begitu setelah dilakukan koordinasi baliho tersebut langsung diturunkan.
Sayangnya sampai saat ini Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) capres 02 Tanjungpinang, Syahrul belum berhasil dihubungi.
Komisioner KPU Kepulauan Riau Widoyo Agung mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih melakukan rekapitulasi penghitungan.
"Rekapitulasi masih berjalan, jadi masih proses," jelasnya.
Friday, May 3, 2019
KPK Cegah Wali Kota Dumai ke Luar Negeri
Wali Kota Dumai Zulkifli Adnan Singkah dicegah ke luar negeri terkait kasus dugaan suap.
Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah mengatakan, pihaknya telah mengirimkan surat ke imigrasi tentang pelarangan ke luar negeri terhadap Zulkifli Adnan Singkah.
"KPK telah mengirimkan surat ke Imigrasi tentang Pelarangan ke luar negeri terhadap tersangka ZAS, Wali Kota Dumai," ujar Febri melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (4/5/2019).
Sebelumnya, KPK telah menetapkan Zulkifli Adnan Singkah sebagai tersangka dalam dua perkara.
Penetapan tersangka merupakan hasil pengembangan kasus dugaan suap terkait usulan dana perimbangan keuangan daerah pada Rancangan APBN Perubahan Tahun Anggaran 2018.
Wakil Ketua KPK Laode M Syarif menjelaskan, Zulkifli diduga memberi uang sebesar Rp 550 juta kepada mantan pegawai di Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan Kementerian Keuangan, Yaya Purnomo dan kawan-kawan.
Uang itu untuk memuluskan urusan dana alokasi khusus Kota Dumai dalam APBN Perubahan Tahun 2017 dan APBN 2018.
"Pada perkara kedua, tersangka ZAS diduga menerima gratifikasi berupa uang Rp 50 juta dan fasilitas kamar hotel di Jakarta. Gratifikasi tersebut diduga berhubungan dengan jabatan tersangka dan berlawanan dengan kewajiban atau tugasnya," kata Laode.
Kantor Camat dan Logistik Pemilu di Gunungsitoli Terbakar
Kantor Camat Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli, Provinsi Sumatera Utara, beserta logistik pemilihan umum yang ada di kantor tersebut, Sabtu (4/5/2019) dini hari, terbakar.
"Saat ini belum bisa kita pastikan apa saja yang terbakar, tetapi logistik pemilu untuk Dapil I Kecamatan Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli yang ada di kantor tersebut ikut terbakar," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Gunungsitoli Firman Gea di Gunungsitoli, Sabtu, seperti dikutip Antara.
Dia mengaku mendapat kabar bahwa kantor Camat Gunungsitoli terbakar ketika dihubungi oleh Kasat Intel Polres Nias melalui telepon seluler, sekitar pukul 04.36 WIB.
"Tadi malam sebelum kejadian, di kantor camat sedang pelaksanaan rekapitulasi penghitungan suara tingkat kecamatan, dan semua sudah direkap dan tinggal pembuatan berita acara," kata dia.
Ia mengatakan, KPU dan Bawaslu mempunyai salinan berita acara, sedangkan polisi juga telah mengamankan semua komputer jinjing milik PPK setelah kejadian.
"Pagi ini kita akan menggelar rapat dengan Bawaslu dan polisi untuk membahas penanganan terkait terbakarnya kantor PPK dan logistik pemilu yang ada di kantor Camat Gunungsitoli," ucap dia.
Disinggung soal adanya indikasi kesengajaan atas terbakarnya kantor PPK dan logistik pemilu di daerah itu, dia mengaku, belum bisa memastikan.
Tuduhan Kartel, Honda Jelaskan soal Harga Sepeda Motor
Mahkamah Agung telah menolak kasasi yang diajukan PT Astra Honda Motor ( AHM) dan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing ( YIMM) terkait tuduhan pengaturan harga di pasar sepeda motor skutik 110-125 cc.
MA menguatkan putusan Komisi Pengawasan Persaingan Usaha ( KPPU) dan mendenda AHM sebesar Rp 22,5 miliar dan YIMM Rp 25 miliar.
Direktur Pemasaran PT AHM, Thomas Wijaya mengungkapkan pihaknya kecewa dengan keputusan MA tersebut dan berencana untuk menempuh jalur hukum untuk langkah selanjutnya. Terkait tuduhan KPPU dalam hal pengaturan harga, AHM menolak tuduhan tersebut.
Terkait tuduhan pengaturan harga ini, pihak AHM sudah menjelaskan di persidangan bagaimana membentuk harga untuk produk mereka. Untuk menentukan harga AHM tidak pernah melakukan komparasi harga dengan kompetitornya.
Thomas menjelaskan, dalam menentukan harga, pihaknya melihat pengembangan produk, teknologi yang diberikan, juga dari spesifkasi, biaya material, ongkos produksi, biaya tenaga kerja ditambah dengan perpajakan. Faktor-faktor inilah yang membentuk komponen harga.
“Kami melihat kemampuan dengan masing-masing segmen sepeda motor seperti apa. Produk kita punya fitur teknologi seperti apa, pajaknya berapa. Ini yang menentukan (harga),” ucap Thomas.
Thomas juga menerangkan, tanda tidak ada pengaturan harga adalah produk mereka bisa diterima di pasar luar negeri dan diekspor ke berbagai negara. Ini membuktikan harga yang dibuat sudah sesuai dengan apa yang diberikan pada konsumen selama ini.
Sebelumnya, putusan MA mengenai kasus ini tercantum dalam Nomor Registrasi 217 K/PdtSus-KPPU/2019 pada 23 April 2019. Pihak Honda dan Yamaha telah mengajukan permohonan banding ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara pada 5 Desember 2017 namun ditolak.
Thursday, May 2, 2019
Air di Kali Sunter Cipinang Muara Disebut Sering Berganti Warna
Perubahan warna air di aliran Kali Sunter yang melintasi Jalan Cipinang Muara I, Jakarta Timur, disebut sudah sering terjadi sejak 2014.
Mahfud, petugas UPK Badan Air yang bertugas di sana, mengatakan, warna air yang biasanya abu-abu keruh bisa berubah menjadi aneka warna seperti merah dan biru.
"Itu kejadiannya sudah lama, sudah terus menerus. Biasanya bisa dua minggu sekali, seminggu sekali, ganti warna, warna merah, putih, kuning, macam-macam," kata Mahfud kepada wartawan, Jumat (3/5/2019).
Namun, Mahfud menyebut perubahan warna air pada Kamis kemarin berbeda dengan kejadian sebelum-sebelumnya. Sebab, warna air yang berubah kemarin tampak lebih pekat.
"Kita seing lihat tapi tidak seperti itu, tidak sepekat itu, biasanya masih agak transparanlah, enggak seperti kemarin yang kayak limbah," ujar Mahfud.
Namun, ia tidak bisa memastikan hal itu karena saluran air sumber cairan warna-warni berada di bawah jalan.
"Karena ditutup semua jadi enggak kelihatan, saya kurang tahu juga kalau ada pabrik atau bengkel yang buang cairan ke sini," kata Mahfud lagi.
Diberitakan sebelumnya, warna air di Kali Sunter yang melintas di Jalan Cipinang Muara I mendadak berubah menjadi biru pekat pada Kamis (2/5/2019) siang kemarin.
Naik ke Puncak Piramida, Pria Lempari Petugas Keamanan dengan Batu
Seorang pria Mesir naik ke puncak Piramida Agung Giza dan melemparkan batu ke petugas keamanan.
Sekjen Dewan Tertinggi Purbakala Mesir Mostafa Waziri mengatakan, pria yang belum diketahui identitasnya itu awalnya mendekati piramida pada Rabu lalu.
Dia mengunjungi situs tersebut sebagai pengunjung biasa, sebelum akhirnya melempar petugas.
Dia menuturkan, pria tersebut juga menyingkirkan tiang kayu yang dipakai untuk menunjukkan ketiggian piramida.
Sebuah video yang beredar di media sosial menunjukkan pria itu berdiri di atas piramida dan melempar sesuatu.
Pada akhirnya, pelaku ditangkap dan akan dilakukan penuntutan. Meski demikian, belum diketahui tudingan apa yang akan diajukan terhadapnya.
Memanjat piramida memang tidak secara eksplisit dilarang meski pengunjung yang nekad berisiko melanggar hukum terkait peninggalan kuno.
Piramida Agung Giza juga pernah menjadi sorotan publik ketika pasangan dari Denmark memicu kemarahan Mesir.
Video aksi mereka kemudian diunggah ke situs YouTube, pada Rabu oleh seorang fotografer asal Denmark, Andreas Hvid.
Otoritas Mesir menahan seorang pria pemilik unta dan seorang perempuan yang dituduh terlibat kasus pasangan yang berpose bugil di Piramida Giza.
Kedua orang yang ditahan itu diduga telah membantu pasangan asal Denmark untuk mencapai lokasi piramida.
Seorang Anak Nyaris Tewas Digigit dan Dililit Ular Piton Sepanjang 7 Meter
Seorang bocah bernama Wa Selmi (7), warga Desa Watopute, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara, nyaris tewas setelah digigit dan dililit ular piton yang panjangnya sekitar 7 meter, saat hendak ke kebunnya, Rabu (1//5/2019) sore.
Beruntung bocah tersebut di selamatkan sang ayah, Halimi, dari lilitan ular piton tersebut. “Kita naik ke kebun, saat naik, saya pikul jerigen air, dia duluan di depan beberapa meter dari saya.
Tiba-tiba dia bertariak, mama, mama, dia langsung terbaring dan langsung dililit dengan ular,” kata Halimi, Jumat (3/5/2019).
Halimi melihat kaki kanan anaknya telah digigit ular dan tubuhnya telah dililit ular. Ia langsung memotong ular tersebut dengan parang, sehingga ular tersebut kemudian melepaskan lilitannya.
Melihat ular berjalan memasuki semak-semak, sambil menggendong anaknya, Halimi turun ke kampung dan memanggil warga.
Sementara itu, Wa Selmi kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Muna untuk mengobati kakinya yang mengalami luka akibat gigitan ular.
Wednesday, May 1, 2019
Penurunan Jumlah Penumpang di BIM berdampak Negatif Terhadap KA Bandara
Penurunan jumlah penumpang pesawat di Bandara Internasional Minangkabau ( BIM) Sumatera Barat sejak awal 2019, berdampak pada menurunnya jumlah penumpang kereta api bandara BIM, Minangkabau Ekpress.
Sejak beroperasi pada Mei 2018 lalu, rata-rata penumpang mencapai 14.000 per bulannya. Namun, pada 2019 ini turun menjadi rata-rata 12.000 per bulannya hingga April 2019.
Heru mengakui penurunan jumlah penumpang karena imbas penurunan penumpang pesawat akibat tingginya tiket pesawat.
Heru mengatakan. saat ini semua operasional kereta api bandara ditanggung Kementerian Perhubungan karena statusnya adalah kereta api perintis.
Untuk pendapatan dari tiket rata-rata Rp 140 juta tahun 2018 dan Rp 120 juta tahun 2019 ini. Saat ini, Kereta Api Minangkabau Ekpress melakukan 12 kali perjalanan dari Simpang Haru-BIM dengan kapasitas penumpang 393 orang.
Selain Minangkabau Ekpress, PT KAI Divre Sumbar juga memiliki tiga kereta api lainnya yaitu dua Kereta Api Sibinuang yang melayani rute Simpang Haru Padang-Naras dengan delapan kali perjalanan.
Kemudian Kereta Api Lembah Anai yang melayani rute Kayu Tanam-BIM dengan empat kali perjalanan.
Kasus Perundungan Dominasi Kekerasan Terhadap Anak di Sektor Pendidikan
Kasus perundungan (bullyjng) menjadi bentuk kekerasan terhadap anak yang paling dominan di sektor pendidikan.
Hal tersebut dirilis oleh Komisi Perlindungan Anak Indonesia ( KPAI) di kantor KPAI, Jakarta, Kamis (2/5/2019).
Berdasarkan laporan yang dirilis KPAI per Januari-April 2019, terdapat 12 kasus kekerasan berupa perundungan di sektor pendidikan. Selain mengalami perundungan, banyak pula anak yang menjadi korban kekerasan fisik di sektor pendidikan.
Ia mencatat sebanyak 11 kasus kekerasan fisik menimpa anak di sektor pendidikan sepanjang Januari-April 2019. Bahkan, di antara 11 kasus korban kekerasan fisik itu, sebanyak delapan anak menjadi korban pengeroyokan.
Adapun, sebanyak tiga kasus kekerasan seksual juga menimpa anak di sektor pendidikan. Kekerasan seksual di sekolah di antaranya terjadi di Malang, Jawa Timur, di mana 20 sisiwi SD menjadi korban pelecehan seksual oleh oknum guru honorer.
Selain itu, kekerasan seksual terjadi pula di Soppeng, Sulawesi Selatan, dimana 14 siswi SD menjadi korban pencabulan oknum kepala sekolah.
Adapun di Prabumulih, Sumatera Selatan, juga terjadi kekerasan seksual terhadap sejumlah siswi SD oleh oknum guru olahraga.
"Ekspos hasil pengawasan ini sekaligus mengingatkan semua pemangku kepentingan bahwa sekolah belum menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi peserta didik," ujar Retno.
"Maka KPAI mendorong Kemendikbud dan Kemenag untuk memperkuat segala upaya dalam mempercepat terwujudnya program sekolah ramah anak di seluruh Indonesia.
Saat ini jumlah sekolah ramah anak di Indonesia sekitar 13.000 dari 400.000 sekolah dan madrasah di Indonesia," lanjut dia.
Menteri BUMN Sibuk, Rakor Tiket Pesawat Belum Terlaksana
Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution mengatakan bahwa rapat koordinasi tiket pesawat belum juga digelar.
Padahal rencananya, rapat tersebut akan digelar pada akhir April 2019. Namun hingga Kamis, 2 Mei 2019, rapat itu tak kunjung dilaksanakan karena satu hal.
"Mengenai tiket pesawat kami belum jadi rapat. Menteri BUMN ada acara," ujarnya di Jakarat, Kamis (2/5/2019). Sebelumnya, Darmin turun tangan mengurusi harga tiket pesawat yang masih dinilai tinggi jelang Ramadhan.
Ia memutuskan untuk memanggil Menteri Perhubungan, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pihak maskapai, yakni Garuda Indonesia.
Meski begitu, Darmin membantah mengambil alih persoalan tersebut. Ia mengatakan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumardi justru menyerahkan persoalan mahalnya harga tiket pesawat kepadanya.
Namun Budi yang sempat mengadu ke Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution soal masih mahalnya harga tiket pesawat.
Kendati begitu, Budi membantah dirinya mengadu ke Darmin karena sudah tak sanggup lagi mengurusi harga tiket pesawat yang dirasa masih mahal oleh masyarakat.
Bus Pengangkut Rombongan Anak Sekolah Kecelakaan di Jalur Puncak Selarong
Sebuah bus yang membawa rombongan anak sekolah dari Banten jatuh dan terguling di Jalan Raya Puncak, tepatnya di tanjakan Selarong, Desa Cibogo, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Rabu (1/5/2019) Pukul 12.00
Bus bernomor polisi A 7531 FL itu mengalami kecelakaan tunggal, diduga karena tak mampu mendaki di jalan tanjakan sehingga berjalan mundur karena telat melakukan pengereman.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bogor, Ajun Komisaris Fadli mengatakan, bus yang mengangkut anak sekolah tersebut bergerak dari arah Gadog menuju Puncak untuk berlibur ke Taman Wisata Matahari.
Namun, setiba di tanjakan Selarong, kendaraan tidak kuat menanjak sehingga bergerak mundur dan melintir ke sebelah kanan jalan.
"Iya, di tanjakan Selarong kendaraan tidak kuat menanjak sehingga bergerak mundur dan melintir ke kanan jalan dengan posisi ban sebelah di atas," kata Fadli, kepada Kompas.com, Rabu.
Sopir dan penumpang selamat dalam kecelakaan itu setelah berhasil melompat, meski rata-rata korban mengalami luka lecet di kepala, punggung dan dagu.
"Enggak ada, saat ini baru terdata 5 orang yang mengalami luka-luka dan sedang dalam perawatan di RSUD Ciawi," sebut dia.
Polres Bogor langsung melakukan evakuasi bus dan korban lainnya, dibantu dengan kendaraan derek dari Jasa Raharja Jagorawi.
Untuk pengemudi kendaraan bus tersebut saat ini sudah diamankan oleh unit Satlantas Polres Bogor untuk dilakukan pemeriksaan.
Bantu Permodalan Pelapak, Bukamodal Beri Pinjaman Hingga Rp 2 Miliar
Bukalapak membuat fitur baru bernama Bukamodal untuk membantu pelapak mendapatkan pinjaman modal usaha.
Fitur ini bertujuan agar para pemilik toko di Bukalapak punya modal untuk naik kelas dengan perluasan usaha.
Associate Vice President of Financing Solution Bukalapak Sigit Suryawan mengatakan, Bukalapak ingin para pelaku usaha kecil terus tumbuh menjadi bagian penting penggerak roda perekonomian Indonesia.
Fitur BukaModal bekerja sama dengan mitra perbankan dan juga lembaga pembiayaan yang telah dipercaya seperti Investree, Koinworks, Modalku, Taralite, Akseleran, dan Bank Mandiri sehingga jangkauannya meluas ke seluruh Indonesia.
Sigit mengatakan, keunggulan Bukamodal adalah proses pengajuan pinjaman yang cepat, mudah, dan tanpa jaminan. Hal ini akan menguntungkan pelapak yang memiliki keterbatasan modal untuk pengembangan bisnis.
Sejak diluncurkan September 2018 lalu, lebih dari 10.000 pengusaha kecil yang mengajuka pinjaman melalui BukaModal. Sebanyak lebih dari 700 pengajuan telah dicairkan.
Para pelapak Bukalapak dapat dengan mudah mengajukan pinjaman modal melalui aplikasi Bukalapak dan hanya membutuhkan persyaratan yang sederhana untuk melakukan pengajuan.
Pelapak yang telah berjualan di Bukalapak selama minimal 6 bulan dan berpenghasilan minimal Rp 2 juta perbula dalam tiga bulan terakhir, dapat mengajukan pinjaman hingga Rp 2 miliar dengan periode cicilan 3-24 bulan.
Bukalapak bersinergi dengan Bank Mandiri untuk memperkuat penetrasi pembiayaan ke kelompok-kelompok usaha berbasis online dengan melihat pertumbuhan transaksi perdagangan secara online yang tumbuh sangat pesat.
Selama Maret dan April 2019, tercatat lebih dari 60 pinjaman senilai lebih dari Rp 2,8 miliar telah disetujui Bank Mandiri melalui Bukamodal.
Untuk mendapatkan pinjaman dari Bank Mandiri, pelapak Bukalapak hanya perlu mengisi formulir secara online tanpa perlu datang ke bank.Pinjaman akan dicairkan hanya dalam maksimal satu hari setelah pinjaman disetujui.
Dengan begitu, para pelapak dapat lebih mudah dan nyaman untuk mengajukan pinjaman modal usaha untuk mengembangkan lapak jualannya.
Mengapa Banyak Uang Belum Tentu Bikin Bahagia
Menumpuk kekayaan dianggap sebagai cara untuk menemukan kebahagiaan. Walau begitu, justru salah satu orang terkaya di dunia, Warren Buffet, beranggapan sebaliknya.
Dengan kekayaan bersih mencapai 91,1 milliar dollar AS atau Rp 1.200 trilliun, tentu mudah baginya untuk mendapatkan semua yang ia inginkan.
Namun, Buffet mengaku banyak uang bukan kunci menuju kebahagiaan.
Pebisnis ini justru lebih menikmati hidup ketika ia hanya memiliki sebagian kecil dari kekayaan bersihnya saat ini.
Menurut cerita pria 88 tahun itu, orang cenderung berpikir memiliki banyak uang akan membuatnya bahagia.
Bahkan jika kita mampu menghasilkan uang dalam jutaan dollar, Buffet mengatakan kebahagiaan itu akan hilang ketika kita melihat orang lain memiliki harta lebih banyak.
"Kamu tidak akan jauh lebih bahagia meski kamu menggandakan kekayaan bersihmu," tambahnya.
Daripada mengandalkan uang sebagai sumber kebahagiaan, dia menyarankan kita untuk bersenang-senang sembari meraih kekayaan.
Hal itu sesuai dengan hasil riset yang dilakukan profesor psikologi Elizabeth Dunn.
Ia membuktikan orang lebih bahagia ketika memiliki uang dan dapat membelanjakannya.
Dunn juga menyimpaulkan, waktu adalah "mata uang baru" yang lebih penting.
"Dalam hal kebahagiaan, waktu benar-benar mata uang mendasar," tambah Dunn.
Monday, April 29, 2019
Aksi Mahasiswa Kecam Vonis Bebas Terdakwa Pelecehan Seksual di PN Cibinong
Puluhan mahasiswa dari Universitas Djuanda (Unida) berunjuk rasa di kantor Pengadilan Negeri (PN) Kelas IA Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (29/4/2019).
Mahasiswa menuntut PN Cibinong melaksanakan asas keadilan dalam penegakan hukum kasus pelecehan seksual yang membebaskan HI (41), seorang pelaku kekerasan seksual terhadap kakak beradik, Joni (14) dan Jeni (7).
Joni dan Jeni bukan nama sebenarnya. Para mahasiswa membakar ban sambil menyampaikan aspirasinya menggunakan pengeras suara lengkap dengan poster yang meminta keadilan atas kasus Joni dan Jeni.
Mereka mengecam keputusan Ketua Majelis Hakim PN Cibinong, Muhammad Ali Askandar, yang membebaskan HI. Putusan itu sendiri diambil dengan alasan tidak adanya saksi yang melihat kejadian secara langsung.
Unjuk rasa itu pun sempat memanas. Namun, setelah perwakilan PN Cibinong yang didampingi aparat menemui mahasiswa, kondisi kembali terkendali. Perwakilan PN Cibinong mengajak mahasiswa beraudiensi.
Ketua BEM Unida Arifin saat audiensi menyampaikan kekecewaan lantaran PN Cibinong menganggap keputusan yang diambil majelis hakim adalah bentuk ketidaksengajaan.
Para mahasiswa juga mempertanyakan proses hukum yang seolah-olah ada keberpihakan. Menurut dia, sejumlah bukti yang sudah terkuak di persidangan seperti hasil visum, keterangan korban, bahkan pengakuan terdakwa telah terbukti.
Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kelas IA Cibinong Kabupaten Bogor, Lendriaty Janis mengaku bahwa perkara tersebut saat ini dalam upaya hukum.
Ia meminta kepada pihak-pihak yang mengecam agar menunggu hasil keputusan.
Ia menanggapi atas pernyataannya mengenai kekhilafan hakim yang memberi putusan.
Joni dan Jeni diduga menjadi korban pencabulan oleh HI selama tiga tahun terakhir. Pelaku merupakan tetangga korban di Cibinong, Bogor. Aktivitas bejat itu dilakukan di rumah HI yang letaknya tak jauh dari rumah Joni dan Jeni.
Pemerkosaan itu terkuak setelah orangtua Joni dan Jeni mencurigai perilaku aneh Jeni setelah pulang dari tempat tinggal HI.
Kedua korban kemudian mengaku dicabuli HI. Orangtua kakak beradik itu lantas melaporkan kasus ini ke polisi pada September 2018.
Beli Mukena Bali, Jangan Sembarang Saat Cuci Pertama Kali
Mukena Bali menjadi salah satu jenis mukena yang banyak diminati masyarakat.
Pemilihan bahan rayon menjadi salah satu alasan mengapa mukena ini dinilai nyaman dan adem ketika dikenakan.
Apalagi jelang Bulan Ramadhan dan Idul Fitri, mukena menjadi salah satu benda yang paling banyak diburu masyarakat.
Namun, ternyata ada yang perlu diperhatikan dari segi perawatan mukena Bali itu sendiri. Menurutnya, kasus luntur pada mukena Bali memang jarang, namun harus tetap diantisipasi.
Sebab, luntur atau tidaknya bergantung pada proses pewarnaan yang dipengaruhi oleh sinar matahari. Ketika panas matahari bagus dan merata, maka pewarnaan cenderung bagus.
Namun, sebaliknya, jika cuaca mendung maka akan berpengaruh pula pada kualitas pewarnaan. Pada pencucian pertama, usahakan cuci menggunakan tangan agar kain tak mudah rusak.
Jika ingin mencucinya di mesin cuci, usahakan memasukannya ke dalam kantung terpisah agar kain tak tertarik-tarik dengan pakaian lainnya. "Jangan masuk mesin cuci tanpa kantong karena mesin cuci gulungnya terlalu keras, dia enggak kuat," kata Alda.
Jika kamu mencucinya dengan tepat pada kali pertama membelinya, kain mukena Balimu akan tetap dalam kondisi prima meski dicuci berkali-kali.
KPK Monitoring dan Evaluasi Aset Pemkot Makassar yang Bermasalah
Selama 3 jam Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berada di ruang kerja Wali kota Makassar Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto, Senin (29/4/2019).
Dipimpin Koordinator Wilayah VIII tim koordinasi supervisi dan pencegahan (korsupgah), Adliansyah Malik Nasution, tim KPK memonitoring dan evaluasi tersebut aset-aset Pemkot Makassar yang bermasalah.
Aset bermasalah tersebut, kata Coki panggilan akrab Adliansyah, berupa tanah dan bangunan.
Melalui monitoring dan evaluasi tertutup ini, akan dibahas soal langkah taktis dalam menyelesaikannya.Sebelumnya Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar menyerahkan sejumlah aset kepada KPK. Totalnya ada 700 persil.
Aset itu berupa fasilitas umum-fasilitas sosial (fasum-fasos) yang sebelumnya dikuasai pihak ketiga.
Penyerahan daftar aset merupakan bentuk rangkaian koordinasi dan supervisi pemerintah dengan lembaga antirasuah. Salah satunya terkait manajemen aset pemerintah daerah.
Daftar aset tersebut akan diteliti KPK untuk dipastikan riwayat dan status kepemilikannya, mengapa aset yang dimaksud bisa digunakan atau dikelola pihak di luar pemerintah.
Aset-aset tersebut sendiri telah dikuasai orang lain sebelum Danny Pomanto menjabat sebagai Wali Kota Makassar.
Sering Dihina dan Direndahkan, Suami Bunuh Istri di Bekasi
Sering dicaci maki istri, seorang pria berinisial T (47) nekat membunuh istrinya. T menjerat leher korban hingga tewas.
Kapolres Metro Bekasi, Kombes Candra Sukma Kumara mengatakan, peristiwa itu terjadi pada 10 April 2019 di rumah korban, Perumahan Grand Permata City, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi.
Saat itu pelaku nekat membunuh korban dengan menjerat leher korban dengan tali lantaran sakit hati sering dihina dan dicaci maki oleh korban.
Usai membunuh korban, pelaku meletakkan mayat korban di dalam kamar dan pelaku langsung melarikan diri. Pada 12 April 2019, saksi yang merupakan adik korban yang tinggal tak jauh dari rumah korban melintas di depan rumah korban.
Saat melintas, saksi mencium bau busuk dari dalam rumah korban. Ketika dicek, saksi menemukan mayat korban di dalam kamar dengan luka jeratan tali di bagian leher.
Kemudian, pada 21 April 2019 pelaku menyerahkan diri ke Polsek Serpong. Hal itu langsung dilaporkan pihak Polsek Serpon ke Polres Metro Bekasi. Polisi pun langsung menjemput pelaku untuk diamankan.
Dalam kasus tersebut, polisi mengamankan barang bukti yakni, tali tambang yang digunakan pelaku untuk menjerat leher korban. Atas perbuatannya, pelaku dikenakan pasal 340 KUHPidana tentang pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman penjara selama 20 tahun.
Jelang Hari Buruh, Sadari Stres Kerja Tingkatkan Risiko Kematian 3 Kali Lipat
Rabu, 1 Mei mendatang, kita akan memperingati hari buruh atau juga dikenal sebagai May Day.
Umumnya, para pekerja akan turun ke jalan untuk melakukan aksi damai untuk memperingati perjuangan kelas ekonomi dan politis hak-hak industrial Namun tahukah Anda, selain perjuangan ekonomi, ada bahaya lain yang mengintai para pekerja? Bahaya yang dimaksud adalah stres kerja.
Sebuah penelitian terbaru menunjukkan stres kerja dan gangguan tidur berkaitan erat dengan risiko kematian kardiovaskular tiga kali lebih tinggi pada karyawan hipertensi.
Penelitian ini dilakukkan oleh Profesor Karl-Heinz Ladwig dari Pusat Penelitian Jerman untuk Kesehatan Lingkungan dan Fakultas Kedokteran, Technical University of Munich. Stres kerja memang kerap kali membuat sulit tidur.
Dengan kata lain, keduanya sering kali seperti lingkaran setan yang sulit diputuskan.
Lebih buruk lagi, sepertiga populasi pekerja memiliki hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Studi ini menjadi yang pertama mengamati efek gabungan dari ketiganya pada risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular (jantung).
Sebelumnya, penelitian hanya melihat efek merugikan faktor psikososial pada individu dengan risiko kardiovaskular dan dibandingkan pada individu sehat.
Penelitian terbaru ini melibatkan 1.959 pekerja dengan hipertensi dalam rentang usia 25 hingga 65 tahun.
Para peserta tidak memiliki penyakit kardiovaskular maupun diabetes.
Konstruksi Apartemen Kingland Resmi Dikerjakan Totalindo
PT Hong Kong Kingland secara resmi menunjuk PT Totalindo Eka Persada Tbk sebagai kontraktor utama (main contractor) pembangunan Apartemen Kingland Avenue di Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Senin (29/4/2019).
Ditunjuknya Totalindo sebagai kontraktor utama karena punya pengalaman membangun gedung-gedung bertingkat dengan rekam jejak positif.
Perusahaan ini juga telah banyak menyelesaikan pembangunan sejumlah proyek properti besar baik di Indonesia maupun Asia Tenggara.
Direktur Utama PT Totalindo Eka Persada Tbk Donald Sihombing menambahkan, perusahaannya berkomitmen menyelesaikan pengerjaan konstruksi proyek tersebut tepat waktu.
Apartemen Kingland Avenue merupakan proyek multifungsi di atas lahan seluas 2,2 hektar.
Mencakup lima menara apartemen dan life style plaza. Tahap pertama, dipasarkan 2 menara masing-masing The Venetian yang terdiri dari 28 lantai sebanyak 660 unit dan The Fritz dengan ketinggian 32 lantai terdiri dari 1.000 unit.
Harga yang dibanderol mulai dari Rp 400 jutaan untuk tipe terkecil 20 meter persegi. Sementara dimensi terluas 84 meter persegi dipatok mulai dari Rp 750 juta.
Menurut General Manager Kingland Avenue Karsan Feng, sejak diperkenalkan kepada publik pada 2017 lalu, Kingland Avenue direspon positif.
Untuk merealisasikan seluruh pengembangan ini, PT Hong Kong Kingland menginvestasikan dana senilai Rp 3 triliun.
Pengembang menjanjikan jadwal serah terima kunci kepada konsumen dilakukan secara bertahap mulai April 2020 mendatang.
Untuk diketahui, PT Hong Kong Kingland merupakan perusahaan kolaborasi antara Alfaland Group melalui PT Perkasa Internusa Mandiri, dan Kingland Group.
PT Perkasa Internusa Mandiri memiliki pengalaman membangun perumahan dan komersial seperti Lodan Center Business Park Area, Griya Hijau Regency located di Ciputat dan Cirebon, Grand Bima Mansion Jakarta Timur, Martadinata Point, dan Alfa Office Tower.
Bayi Perempuan Ditemukan di Lubang Jamban dalam Keadaan Hidup
Bayi perempuan ditemukan di lubang jamban dalam kondisi hidup di Kampung Laci, Desa Compang Mekar, Kecamatan Lambaleda, Kabupaten Manggarai Timur, Flores, Nusa Tenggara Timur pada Minggu (28/4.2019),
Bayi malang itu pertama kali ditemukan Yohanes Mansyur sekitar jam 05.00 Wita saat akan membuang hajat. Mansyur terkejut saat mendengat tangisan bayi, dan menemukan bayi dalam keadaan hidup berada di lubang jamban.
“Saat ditemukan, bayi tersebut masih dalam keadaan hidup dan ari-ari sudah terpisah (sudah dipotong), jelas Kapolsek Lambaleda, Bayi tersebut kemudian dibawa ke RSUD Ben Mboi Ruteng utuk mendapatkan perawatan intensif.
Sebelunya bayi tersebut sempat mendapatkan pertolongan pertama oleh petugas pusksesmas setempat.
Nasib naas, saat sampai di UGD bayi tersebut meninggal. Dari pemeriksaan kepolisian, bayi tersebut dilahirkan oleh FJ (27) warga kampung setempat.
FJ baru 6 bulan pulang di kampung, setelah merantau di Makassar. Selama pulang kampung, FJ tinggal di rumah orangtuanya dan jarang keluar rumah serta menutup diri.
“Aparat kepolisian sudah mengambil keterangan dari FJ dan membenarkan bahwa bayi yang dibuang di lubang jamban itu adalah anaknya,” jelasnya.
Kapolsek Edy menjelaskan,dari keterangan FJ, dia hamil setelah berhubungan dengan seorang pria dalam kondisi mabuk saat pulang dari sebuah cafe di Makassar.
Friday, April 26, 2019
Tentara Sri Lanka Serbu Markas Terduga Teroris, 15 Orang Tewas
Pasukan keamanan Sri Lanka terlibat baku tembak dengan anggota kelompok ekstremis terduga pelaku pemboman saat menyerbu lokasi persembunyian teroris, pada Jumat (26/4/2019) malam.
Setidaknya 15 orang, termasuk enam anak-anak dan tiga perempuan, turut menjadi korban dalam operasi penyerbuan yang diwarnai aksi bom bunuh diri oleh tiga tersangka itu.
Operasi penyerbuan itu dilakukan di kediaman yang diduga merupakan tempat persembunyian kelompok ekstremis Islam di dekat kota Kalmunai.
Operasi penyerbuan dilancarkan polisi dengan didukung tentara Sri Lanka. Baku tembak berlangsung selama lebih dari satu jam. Jenazah para korban baru ditemukan setelah dilakukan penyisiran lokasi pada Sabtu (27/4/2019) pagi.
Operasi penyerbuan oleh tim gabungan polisi dan tentara itu dilakukan setelah mendapat informasi terkait para tersangka yang bertanggung jawab atas serangan bom pada Minggu Paskah (21/4/2019) bersembunyi di Kalmunai, sekitar 370 kilometer arah timur ibu kota.
Lokasi yang diserbu pasukan keamanan Sri Lanka itu diyakini sebagai tempat di mana para pelaku merekam video janji setia kepada pemimpin ISIS Abu Bakar al-Baghdadi sebelum melancarkan serangkaian serangan bom bunuh diri di tujuh tempat.
Polisi mengatakan mereka menemukan bendera ISIS dan seragam yang mirip dengan yang dikenakan oleh delapan orang anggota yang terekam dalam video yang dirilis media propaganda ISIS beberapa hari usai serangan bom yang menewaskan lebih dari 250 orang itu.
Polisi juga menunjukkan pakaian dan kain bendera yang digunakan dalam siaran di televisi. Sementara sebanyak 150 batang dinamit dan sekitar 100.000 bola-bola besi disita dari lokasi persembunyian.
Pasukan keamanan Sri Lanka masih terus meningkatkan operasi pencarian untuk ekstremis Islam yang bertanggung jawab atas serangan bom pada Minggu Paskah.
Agar Lebih Semangat Membayar Cicilan Utang
Kemudahan yang didapat untuk mendapatkan pinjaman melalui fintech sering tidak diimbangi dengan konsekuensinya, yaitu disiplin membayar cicilan secara tepat waktu.
Apalagi selain cicilan kita pun perlu membayar tambahan bunga. Itu sebabnya jangan mengajukan pinjaman hanya berdasarkan pada keinginan semata.
Para perencana keuangan umumnya merekomendasikan kemampuan total membayar cicilan terhadap penghasilan sekitar 30-35 persen untuk cicilan utang produktif. Jika untuk utang konsumtif, maksimal hanya 15 persen dari penghasilan.
Untuk mendorong konsumen lebih semangat membayar cicilan, salah satu perusahaan teknologi Indonesia, Pluto, menawarkan cashback bagi pengguna yang mengunggah bukti pembayaran cicilannya Menurutnya, Pluto adalah aplikasi mobile lifestyle yang menempatkan diri di antara konsumen dan institusi finansial.
Aplikasi ini juga bisa menjadi solusi dari kredit macet karena masyarakat bisa memperoleh keuntungan setiap membayar cicilan.
Marc menjelaskan, pengguna aplikasi bisa mengunggah bukti pembayaran berbagai cicilannya, seperti kredit motor, gadget, furnitur, hingga pinjaman online.
Unggahan bukti cicilan tersebut kemudian dikonversi menjadi cashback reward atau pun poin. Besarnya reward yang ditawarkan sekitar 0.5 persen.
Industri Halal RI Kalah dari Negara Sebesar Jatinegara, Ini yang Dilakukan Pemerintah
Direktur Eksekutif Komite Nasional Keuangan Syariah ( KNKS) Ventje Rahardjo menuturkan akan membuat pusat manajamen data (One Data Centre).
One Data Centre itu diproyeksikan menjadi database KNKS untuk melihat potensi ekonomi syariah di Indonesia.
"Salah satu pekerjaan rumah besar bagi kita adalah menyajikan data yang kita harapkan data ini bisa kita pakai sebagai landasan membuat keputusan kebijakan.
Rencananya, KNKS akan membuat pusat data," kata Ventje Rahardjo dalam acara IIEFest di Bandung, Jumat (26/4/2019).
Ventje mengatakan, rencana ini guna membangun ekosistem ekonomi syariah di Indonesia dan memperkuatnya. Selain itu, memudahkan masyarakat lain yang membutuhkan data serupa, seperti peneliti, ilmuwan, dan wartawan.
Selama ini yang digunakan masih berupa prakiraan. Hal ini terbukti ketika Ventje tak berani menyebutkan angka potensi peningkatan ekonomi syariah setelah Masterplan Ekonomi Syariah berlaku.
"Kami belum bisa menyebutkan berapa persen pertumbuhannya, karena saat ini data hanya berupa perkiraan," ucap Ventje.
Berdasarkan data Global Islamic Economy Report, Indonesia berada di posisi 10 sebagai pelaku industri halal di tingkat global. Tapi Ventje yakin data di lapangan lebih bagus dan lebih akurat dibanding catatan ekonomi syariah saat ini.
Menurut Ventje, data yang valid untuk market share dan potensi akan mampu membangun industri halal di Indonesia jauh lebih mudah. Kendati merencanakan, Ventje belum bisa memastikan tanggal pembuatan pusat data tersebut.
Namun dia memastikan akan membuatnya dalam waktu dekat. Oleh karena itu, dia mengandalkan dukungan dari semua pihak agar rencana ini berjalan dengan lancar.
Selain berencana membuat pusat data, KNKS juga membuat Masterplan Ekonomi Syariah Indonesia 2019-2024 (Meksi) yang memiliki 4 strategi utama, yaitu penguatan rantai nilai halal, penguatan sektor keuangan syariah, penguatan UMKM, dan pemanfaatan platform ekonomi digital.
Meksi ini rencananya akan diluncurkan tanggal 14 Mei mendatang di Jakarta.
Ponsel Kelas Atas Redmi Dibekali Snapdragon 855 dan 3 Kamera
Tak melulu berkutat di pasar bawah, Redmi, sub-brand dari pabrikan Xiaomi, kabarnya juga sedang menyiapkan ponsel dengan jeroan high-end.
Bocoran spesifikasi dari smartphone tersebut belakangan mengemuka dan beredar di internet.
Informasi yang datang dari jejaring sosial China Weibo ini menyebutkan bahwa ponsel "flagship" Redmi akan dibekali chip Snapdragon 855 berkut RAM 8 GB dan storage 128 GB. Komponen lain juga tak kalah mentereng.
Bagian layar sang ponsel konon akan berukuran 6,39 inci dengan resolusi 2.340 x 1.080 piksel, meski jenis panelnya masih belum diketahui.
Sementara untuk sektor fotografi, kabarnya ponsel kelas atas Redmi akan dibekali dengan kamera selfie 32 megapiksel. Di punggungnya bertengger tiga kamera berkonfigurasi serupa dengan milik Redmi Note 7 Pro.
Kabarnya, selain kamera utama dengan sensor beresolusi 48 megapiksel, ada kamera 13 megapiksel wide angle dan 8 megapiksel telephoto, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSM Arena, Sabtu (27/4/2019).
Sebelumnya, petunjuk keberadaan ponsel flagship ini telah diumbar oleh Presiden Redmi, Lu Weibing lewat jejaring sosial Weibo miliknya. Weibing ketika itu menggunggah foto bersama tim Redmi di pusat riset Xiaomi di kota Shenzen, China.
Selain membahas strategi bisnis, dalam posting yang ditulisnya, Weibing juga berkata bahwa ia memiliki ekspektasi tinggi pada "ponsel flagship Redmi SD855".
Selain Redmi, sub-brand lain dari Xiaomi, Pocophone, diduga juga bakal merilis ponsel berbasis Snapdragon 855. Smartphone ini kabarnya tak lain merupakan Poco F2.
Sebelumnya, pada 2018 lalu, Pocophone sudah merilis produk perdananya, Poco F1, yang dibekali Snapdragon 845.
Pemerintah dan Maskpai Segera Bahas Tarif Batas Atas Tiket Pesawat
Pemerintah akan menggelar rapat dengan para maskapai untuk membahas mengenai polemik mahalnya harga tiket pesawat. Rencananya, rapat tersebut akan dilakukan pada pekan depan.
Perwakilan pemerintah yang rencananya hadir dalam rapat tersebut, yaitu Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri BUMN Rini Soemarno.
Menurut Budi, dalam rapat tersebut nantinya akan dibahas mengenai tarif batas atas harga tiket pesawat.
"Ya diantaranya (yang akan dibahas) tentang (tarif) batas atas tadi," ujar Budi di Jakarta, Jumat (26/4/2019).
Saat dipertegas apakah pemerintah akan merevisi tarif batas atas tersebut, Budi tak menjawabnya secara gamblang. "Ya nanti kita rapatkan lagi," kata Budi.
Budi menjelaskan, Darmin ingin ikut dalam rapat soal harga tiket pesawat lantaran hal tersebut menjadi salah satu penyumbanh inflasi terbesar. Atas dasar itu, pemerintah akan mencari solusi yang terbaik bagi masyarakat maupun para maskapai.
"Tarif menjadi penyebab inflasi paling tinggi. Karenanya menko perekonomian minta kta memang harus gelar perjumpaan agar masyarakat bisa dapat tarif terjangkau.
Tapi ekspektasi maskapai agar mereka lebih feasible ya kita dengarkan. Ini ada upaya dari menko," ucap dia.
Banjir Luapan Sungai Cikeas di Kabupaten Bogor, 1 Orang Meninggal
Hujan dengan itensitas tinggi yang menyebabkan Sungai Cikeas meluap ke Kampung Legog Nyenang, Desa Kadumangu, Babakan Madang, Kabupaten Bogor memakan korban satu orang meninggal dunia.
Sekretaris Dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor Budi Pranowo mengatakan, selain satu orang meninggal, banjir tersebut juga rumah dan menghanyutkan delapan ekor kambing warga.
Budi menjelaskan, saat hujan lebat badan sungai tak mampu menampung debit air sehingga air meluap ke sejumlah desa.
"Perlu kita assesment kembali karena banyak juga daerah yang terdampak. Saat ini untuk kebutuhan logistik adalah terpal," terangnya
Sementara itu, Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi Cikeas (KP2C), Puarman menyebut, bahwa hingga Jumat pagi, Tinggi Muka Air (TMA) Hulu Cikeas naik mencapai 500 sentimeter atau berstatus siaga satu.
"Normalnya 100-200 sentimeter kalau 500 artinya siaga satu karena hujan turun sejak tadi malam," kata dia.
Sementara itu, sejumlah perumahan di Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunungputri juga terdampak banjir, antara lain Perumahan Vila Nusa Indah 3, Vila Mahkota Pesona dan Perum Cibubur City.
Bahkan menurut Puarman, banjir tersebut telah meluas ke perumahan di wilayah Kota Bekasi yakni Perum Puri Nusaphala dan Perum Mandosi Permai, Kecamatan Jatiasih.
KBRI Lima Promosikan Bahasa Indonesia ke Siswi Sekolah di Peru
KBRI Indonesia bekerja sama dengan Pemerintah Kota Lima, menggelar kelas Bahasa Indonesia di salah satu sekolah lanjutan ternama di Peru, Colegio Juan Alarco de Danmert.
Kegiatan yang dilangsungkan pada Kamis (25/4/2019) itu bertujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan bahasa Indonesia di Peru.
Diikuti oleh 34 siswi, kegiatan belajar di kelas Bahasa Indonesia tersebut berlangsung sejak pukul 09.00 hingga 13.00 waktu setempat.
Untuk menghadirkan suasana Indonesia di kelas, kegiatan pembelajaran diawali dengan pemutaran video tentang kehidupan masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat di Bali.
Melalui video tersebut, para siswi diperkenalkan dengan aktivitas sehari-hari masyarakat Bali, seperti sembahyang di Pura, mengelola pariwisata, hingga kesenian dan budaya Bali.
Kegiatan pembelajaran bahasa Indonesia tersebut dikemas dalam bentuk diskusi kelompok, selain itu juga dengan menyanyikan lagu-lagu.
Para siswi yang dibagi ke dalam tiga kelompok, masing-masing dengan nama Jawa, Kalimantan, dan Sulawesi, yang merepresentasikan tiga pulau besar di Indonesia.
Setelah diskusi kelompok, para siswa dari masing-masing kelompok diminta untuk mempresentasikan pandangan mereka tentang Indonesia dan mencoba memperkenalkan diri dalam bahasa Indonesia.
Beberapa hal yang disampaikan para siswa di antaranya keindahan alam Indonesia, beragam budaya, keramahtamahan penduduk, iklim di Indonesia, dan bahasa Indonesia.
Para peserta tampak sangat antusias dengan adanya kelas Bahasa Indonesia itu, yang terlihat dari partisipasi aktif siswi dalam memberikan pertanyaan seputar bahasa dan budaya Indonesia selama pembelajaran.
Salah satu hal yang menarik perhatian siswi antara lain, adanya beberapa perbedaan alfabet yang digunakan dalam bahasa Indonesia dengan bahasa Spanyol, yang banyak dipakai masyarakat Peru.
Pada kesempatan kelas Bahasa Indonesia itu, para siswi juga berkesempatan untuk mengenal beberapa baju tradisional dari Indonesia, yakni baju tradisional dari masyarakat Pulau Jawa, Kalimantan, dan Sulawesi.
Kasus Emak-emak yang Tewas Kecelakaan di Margonda Dihentikan
Penyelidikan kasus seorang ibu rumah tangga, IS (27), yang ditemukan tewas di Jalan Raya Margonda, tepatnya di depan showroom Jaya Baru, Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Depok, Jawa Barat, pada Senin (8/4/2019), resmi dihentikan atau ditutup.
Menurut Kasatlantas Polresta Depok Kompol Sutomo, IS tewas karena kecelakaan tunggal atau kehilangan kendali sehingga penyelidikannya dihentikan.
Ini berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara yang dilakukan pihak Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.
“Karena hasil dari Korlantas dan Polda adalah out of control sehingga kasusnya selesai demi hukum,” ucap dia, Jumat (26/4/2019).
Dari hasil olah TKP tersebut didapati fakta bahwa IS mengendarai motor dengan kecepatan 40 km per jam dan melewati jalur cepat.
Sutomo mengatakan, dengan kecepatan tinggi, IS tidak mengerem hingga akhirnya mengenai seperator jalan.
IS terjatuh dan badannya tersangkut di sling baja yang dipasang sebagai pembatas jalan.
Pihak kepolisian kemudian berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Depok untuk mengganti pagar pembatas jalan tersebut dengan bahan yang lebih aman, belajar dari kasus ibu yang tewas kecelakaan di Margonda ini.
Thursday, April 25, 2019
Kesetrum Kabel Listrik, Ketua PPK di Kediri Dilarikan ke Rumah Sakit
Seorang ketua PPK di Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, dilarikan ke rumah sakit lantaran lemas usai tersengat aliran listrik, Kamis (25/4/2019).
Setiyo, ketua PPK diduga tersetrum listrik dari kabel mik yang sedang dipegangnya. Itu terjadi saat dia sedang menjalankan tugas penyelenggaraan rekapitulasi.
Atas peristiwa itu, dia langsung lemas dan sempat dilarikan ke puskemas terdekat menyusul kemudian rujuk ke RS Bhayangkara.
Komisioner Bidang Informasi KPU Kabupaten Kediri, Eka Wisnu Wardana, membenarkan adanya petugas yang tersengat aliran listrik itu.
Namun demikian, Wisnu belum mengetahui pasti aliran listrik mana tepatnya yang menjadi penyebab tersetrumnya petugas. Dia menyebut masih dalam pemeriksaan.
Terjadinya peristiwa itu, menurut Wisnu, dipengaruhi oleh berkurangnya fokus dan ini penyebab utamanya adalah karena faktor kelelahan.
Dia mengungkapkan, para petugas itu malam hingga dini hari tadi masih bertugas melakukan rekapitulasi, bahkan dilanjutkan pada pagi harinya.
Sebelumnya, lebih dari 20 orang petugas penyelenggara pemilu di wilayah Kota dan Kabupaten Kediri, terpaksa dilarikan ke rumah sakit.
Di antara para petugas itu ada yang mengalami serangan jantung, patah tulang akibat kecelakaan, keguguran kandungan, bahkan ada yang meninggal dunia. Beberapa masih menjalani perawatan rumah sakit.
Untuk meminimalisasi bertambahnya korban, pihak KPU memfasilitasi adanya petugas kesehatan untuk pemantauan kesehatan para petugas penyelenggara di setiap lokasi rekapitulasi.
Petugas kesehatan dari masing-masing puskesmas itu menempati sebuah ruangan dan siap sedia memfasilitasi kesehatan para penyelenggara pemungutan suara, para peserta, maupun petugas keamanan.
Jadi Pemilik Waralaba Indomaret-Alfamart Lewat Equity Crowdfunding
Perkembangan financial technology (fintech) equity crowdfunding urun dana melalui penawaran saham berbasis teknologi informasi berinvestasi dalam sebuah model bisnis UMKM hingga waralaba menjadi lebih mudah.
Pasalnya, untuk waralaba sekelas Indomaret setidaknya dibutuhkan modal senilai Rp 500 juta hingga Rp 1,5 miliar, tentu hal tersebut cukup memberatkan.
Keberadaan platform equity crowdfunding bisa menjadi salah satu pilihan investasi bagi mereka yang ingin memiliki pendapatan pasif melalui bisnis waralaba, bisnis UMKM, hingga real estate bermodalkan setidaknya Rp 5 juta.
Misalnya saja platform equity crodfunding Bizhare. Platform ini menyediakan pilihan investasi bisnis jenis waralaba.
CEO Bizhare Heinrinch Vincent menjelaskasn, setidaknya saat ini sudah ada 15 waralaba yang sudah berjalan dan menghasilkan profit setiap bulannya.
Untuk bisnis waralaba Indomaret, maksimal investor yang terlibat sebanyak 5 orang, sehingga minimal investasi yang diberikan untuk bisa membuka sebuah waralaba Indomaret sebesar Rp 100 juta per orang.
Sementara untuk Alfamart, jumlah maksimal investor untuk satu bisnis waralaba sebanyak 300 orang.
Vincent mengatakan, imbal hasil yang bisa didapatkan jika berinvestasi bisnis waralaba alfamart mulai dari 15 persen sampai dengan 27 persen per tahun.
Pembagian imbal hasil pun dilakukan setiap 3 bulan. Return sekelas alfamart bisa sampai 15-27 persen per tahun bagi hasil per 3 bulanan.
Vincent mengatakan, melalui platform equity crowdfunding diharapkan bisa membantu seseorang untuk bisa mendapatkan pendapatan pasif secara rutin.
Hal ini berbeda dengan investasi reksa dana misalnya, di mana investor mendapatkan penghasilan dari peningkatan nilai modal atau capital gain dari produk yang dibeli.
Bayi Malang Dalam Kardus Ditemukan di Lapangan Basket Cilandak
Bayi dalam keadaan hidup ditemukan di lapangan basket Perumahan Vila Delima RT 014/003, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (24/4/2019).
Bayi malang itu ditemukan di bawah pohon sekitar lapangan. Bayi tersebut ditemukan di dalam kardus air mineral.
Kapolsek Cilandak Kompol Kasto Subki mengatakan, bayi berjenis kelamin perempuan ini diduga dibuang orangtuanya saat baru saja dilahirkan.
Sebab, masih ada ada bekas tali pusar terpotong. Bayi malang tersebut ditemukan warga sekitar bernama Nurul Mutiana saat membersihkan rumah yang tidak jauh dari lokasi.
Dia mendengar suara aneh dari dalam kardus.
"Kondisi menurut dokter, berat badan 2.500 gram, panjang badan 43 cm. Kepala, hidung, perut, mulut, jantung, paru dalam keadaan normal, namun kulit dehidrasi sedang," ujar Kasto, Kamis (25/4/2019).
Saksi langsung melapor temuan tersebut ke polisi dan bayi langsung diberikan perawatan intensif di Rumah Sakit Puri Cinere.
"Kami telah lakukan tindakan medis pemberian susu formula, dihangatkan, dan dibersihkan," katanya.
Hingga kini, polisi masih mencari sosok orang tua bayi yang tega membuang bayi di sana.
Petugas KPPS Meninggal di Surabaya Bertambah Menjadi Tiga Orang
Seorang petugas KPPS di Surabaya kembali meninggal dunia hari ini, Kamis (25/4/2019), setelah melaksanakan tugas Pemilu Serentak 2019 pada Rabu (17/4/2019) lalu.
Hal itu disampaikan Kepala Badan Penanggulangan Bencana dan Perlinduhgan Masyarakat (BPB Linmas) Kota Surabaya, Eddy Christijanto kepada Kompas.com, Kamis.
Menurut Eddy, petugas KPPS yang meninggal adalah Thomy Heru Siswantoro, petugas KPPS di TPS 019, Kelurahan Pacar Keling.
Eddy mengaku, sudah mengunjungi rumah duka di Karanggayam Teratai, Surabaya.
Ia menjelaskan, setelah pencoblosan, Rabu (17/4/2019) lalu, pada Kamis (18/4/2019) Thomy mulai merasa lemas dan memilih beristirahat di rumah.
Namun, sepekan kemudian atau pada Rabu (24/4/2019), Thomy mengaku, tidak kuat dan minta dibawa ke Rumah Sakit Katolik St Vincentius a Paulo atau RKZ Surabaya.
Sebelumnya, dua petugas KPPS di Surabaya, meninggal usai menjalankan tugasnya dalam gelaran Pemilu 2019. Total sudah ada tiga petugas KPPS di Surabaya yang meninggal.
Selain Thomy, dua petugas KPPS lainnya adalah Badrul Munir petugas TPS 19 Kedung Baruk dan Sunaryo dari TPS 13 Kapas Madya.
Wednesday, April 24, 2019
Pengembangan Anggap Diskon PBB Lahan Kosong untuk RTH Tidak Jelas
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengeluarkan kebijakan baru terkait pemanfaatan lahan kosong di sekitar jalan protokol Ibu Kota.
Kebijakan itu berupa pemberian diskon pajak bumi dan bangunan ( PBB) sampai 50 persen kepada swasta yang menyerahkan lahan kosongnya untuk dimanfaatkan menjadi ruang terbuka hijau (RTH).
Di sisi lain, apabila lahan kosong itu dibiarkan tanpa dimanfaatkan, maka akan dikenakan PBB dua kali lipat.
Ketentuan tersebut tercantum dalam Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 41 Tahun 2019 tentang Pengenaan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan kepada Wajib Pajak Orang Pribadi atas Objek Pajak Bangunan Berupa Rumah untuk Tahun Pajak 2019.
Menanggapi hal itu, Sekretaris Jenderal DPP REI Paulus Totok Lusida berpendapat, kebijakan tersebut harus dijelaskan secara rinci mengenai tujuan dan manfaatnya.
Bila perlu, harus digelar forum group discussion (FGD) untuk membahasnya lebih mendalam.
Totok menegaskan, dalam Pergub itu seharusnya dijelaskan masa berlaku program tersebut. Dari situ bisa diketahui arah kebijakannya.
Totok pun mempertanyakan tindakan Pemprov DKI seandainya pemilik tanah kosong yang telah memberikan lahannya untuk RTH kemudian akan menggunakannya untuk dibangun.
Seharusnya ada jaminan dari pemerintah kepada pemilik tanah bahwa setelah periode tertentu bisa mendirikan bangunan di atas l ahannya.
Subscribe to:
Posts (Atom)